Ridwan Kamil berpeluang dampingi Ganjar di Pilpres 2024

6/09/2023 13:06 -  Nova Riyanti 3  

Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (Kang Emil) masuk nominasi bakal calon pendamping Ganjar di Pilpres 2024. Ia mengirim kode dengan istilah breaking news.

Ridwan Kamil berpeluang dampingi Ganjar di Pilpres 2024
Ridwan Kamil berpamitan kepada warga Jawa Barat usai masa jabatannya berakhir (5/9/23). Foto: IG @ridwankamil

Kang Emil menjadi salah satu kandidat bakal calon pendamping Ganjar di antara beberapa kandidat dari berbagai kalangan. Namun menurut Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah menyebut hingga kini bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo masih dinamis.

Basarah menjelaskan ada sejumlah nama dengan berbagai latar belakang berpotensi mendampingi Ganjar, ada yang dari kepala daerah, militer, hingga ormas seperti NU maupun Muhammadiyah.

… kalau minggu depan ada breaking news, ya mohon dimaklumi. Kodenya itu aja
Ridwan Kamil

“Sejauh ini yang saya ketahui posisi bacawapres Pak Ganjar itu masih dinamis,” ujar Basarah di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (5/9/23).

Selain itu, menurut Basarah, saat ini partainya dan anggota koalisi masih mencermati dinamika politik yang sedang terjadi.

“Koalisinya bersama PPP, Perindo, dan Hanura saat ini masih mencermati dinamika koalisi yang berkembang,” ujar Basarah.

Sementara untuk Ridwan Kamil, menurut Basarah termasuk sosok yang dipertimbangkan. Menurut Basarah, Megawati (Ketua Umum PDIP) akan mempertimbangkan setiap sosok yang dianggap potensial mendampingi Ganjar, termasuk Ridwan Kamil.

“Saya kira Pak RK (Ridwan Kamil) sebagai salah satu tokoh kepala daerah yang dinilai juga sukses memimpin Jabar sebagai satu kandidat yang masuk dalam pertimbangan tersebut,” Basarah mengungkapkan.

Elektabilitas Ridwan Kamil tertinggi

Sebagai informasi, Kang Emil termasuk kandidat bacawapres yang mempunyai elektabilitas paling tinggi.

Dikutip dari Sindnews.com, survei Litbang Kompas bulan Agustus 2023 menunjukkan elektabilitas Ridwan Kamil sebagai bacawapres paling tinggi yaitu 8,4%. Kang Emil unggul tipis atas Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno yang mendapat 8,2% suara. Kemudian Menteri BUMN Eric Thohir di peringkat ketiga dengan perolehan elektabilitas sebesar 8,0%.

Kode dari Kang Emil

Ridwan Kamil mengakhiri tugas sebagai Gubernur Jawa Barat kemarin. Dalam acara pisah sambut penjabat Gubernur Jawa Barat di Gedung Sate (5/9/23), Kang Emil sempat mengirim sinyal politik dan kode yang dia sebut “breaking news”.

“Kami mohon doa takdir kami ke mana, kami tidak tahu, tapi insyaallah Tuhan memberikan yang terbaik; tapi kalau minggu depan ada breaking news, ya mohon dimaklumi. Kodenya itu aja,” kata Kang Emil di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat Selasa (5/9/23).

Apakah ini pertanda Kang Emil akan jadi calon pendamping Ganjar Pranowo? Ini belum diketahui karena Kang Emil juga tidak menyebutkan tentang seputar apa mengenai “breaking news” yang dia maksud.


3 thoughts on “Ridwan Kamil berpeluang dampingi Ganjar di Pilpres 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

©Copyright 2025 by: inapoll.top - Referensi Berita Politik Indonesia