Benny K Harman: PD lebih cocok gabung ke koalisi Ibu Megawati

7/09/2023 22:17 -  Admin  

Kemana Demokrat akan berlabuh? Secara politis dan ideologis, Partai Demokrat lebih cocok bergabung dengan koalisi PDI Perjuangan

Benny K Harman: PD lebih cocok gabung ke koalisi Ibu Megawati
Benny K Harman dan Hasto Kristiyanto dalam acara Satu Meja The Forum Kompas TV (6/9/23). Foto: tangkapan layar Youtube @kompastv

Begitulah yang diucapkan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny Kabur Harman di acara Satu Meja di Kompas TV (6/9/23). Satu meja kali ini dengan judul “Koalisi berubah, siapa memberi arah?”, membahas peta koalisi terbaru setelah Partai Demokrat keluar dari Koalisi Perubahan dan PKB masuk.

Dalam diskusi tersebut Benny ditanya oleh host Satu Meja, Budiman Tanuredjo, tentang apakah Demokrat cocok berkoalisi dengan PDIP.

Saya mau mengatakan, secara politis dan ideologis, lebih pas rumahnya dengan rumah Ibu Megawati
Benny K Harman, Waketum Partai Demokrat

Menurut Benny, Demokrat dan PDIP mempunyai kesamaaan yaitu menjadikan rakyat sebagai episentrumnya.

“PD dan PDIP sama-sama menjadikan rakyat sebagai episentrumnya,” tambah benny.

Namun demikian, lanjut Benny, mengenai kebijakan koalisi di Partai Demokrat menjadi wewenang Majelis Tinggi Partai (MTP) yang diketuai Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Selain itu, menurutnya juga tergantung pemilik rumah apakah menerima atau tidak.

“Sampai saat ini peluangnya masih fifty fifty antare ke PDIP atau Gerindra,” jelas Benny.

Mengenai peluang koalisi dengan Demokrat, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang juga hadir sebagai pembicara menyatakan PDIP terbuka terhadap setiap peluang koalisi dengan partai lain.

Menurut Hasto, dulu sudah ada pertemuan antara AHY dengan Puan Maharani, itu menunjukkan sudah ada komunikasi antara Demokrat dengan PDIP.

“Namun Demokrat sudah bergabung dengan Koalisi Perubahan, kami menghormati,” jelas Hasto.

Namun demikian, lanjut Hasto, situasinya kini berubah misalnya Demokrat keluar dari koalisi perubahan. PDIP menurut Hasto terbuka terhadap peluang koalisi dengan partai-partai yang ada.

Tidak akan kembali ke Koalisi Perubahan

Mengenai kemungkinan Demokrat kembalo ke Koalisi Perubahan, Benny menjelaskan, setelah dengan resmi keluar dari koalisi yang mengusung Anies Baswedan, maka pilihan sesuai realitas politik yang ada tinggal dua: ke rumah PDIP atau Gerindra.

“Untuk kembali ke Koalisi perubahan 100 persen tidak mungkin,” jelas Benny.

Menurut Benny, Demokrat sudah melakukan langkah-langkah untuk berkomunikasi dengan dua koalisi yang ada, yang dia istilahkah dengan mengetuk pintu.

Sementara itu, pengamat politik dari Charta Politica, Yunarto Wijaya, ketika dimintai komentar menganggap bagus jika Partai Demokrat bisa berkoalisi dengan PDI Perjuangan. Menurutnya, tidak ada masalah besar antara kedua partai tersebut.

“Narasi yang lebih besar, ada narasi rekonsiliasi, akan menguntungkan kedua partai, menyangkut branding partai. Nilai dari rekonsiliasi akan sangat besar, untuk pemilu 2024,” terang Yunarto.

Dari Redaksi:
Bahan tulisan diambil dari Chanel Youtube @kompastv pada video Satu Meja The Forum: Koalisi Berubah, Siapa Memberi Arah?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

©Copyright 2024 by: inapoll.top - Referensi Berita Politik Indonesia