Kisruh Koalisi Perubahan, Surya Paloh tunjuk Muhaimin jadi cawapresnya Anies

31/08/2023 21:59 -  Admin 1  

DPP Partai Demokrat menyatakan kekecewaannya dengan keputusan sepihak masuknya PKB dalam koalisi Perubahan dan dipilihnya Muhaimin Iskandar sebagai calon cawapres Anies Baswedan.

Kisruh Koalisi Perubahan, Surya Paloh tunjuk Muhaimin jadi cawapresnya Anies
Pernyataan Partai Demokrat tentang Muhaimin yang jadi Cawapres Anies

Dalam akun Twitter DPP Partai Demokrat @PDemokrat (31/8/23) mengunggah pertanyataan resmi partai tertanggal 31 Agustus 2023 yang dibuat Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya/Anggota Tim 8.

Dalam peranyataan tersebut mereka kekecewa terhadap sikap Anies Baswedan yang memilih Muhaimin Iskandar sebagai calon cawapresnya tanpa berkonsultasi dengan anggota koalisi yang lain yaitu Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Dalam keterangan tersebut dituliskan mereka mendapatkan informasi melalui Sudirman Said mewakili capres Anies, bahwa Anies Baswedan telah menyetujui kerjasama Partai Nasdem dengan Partai Kebangkitan bangsa (PKB) untuk mengusung Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar sebagai capres dan cawapres mereka. Persetujuan ini bersifat sepihak atas inisiatif ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Menanggapi hal tersebut, Partai Demokrat kemudian melakukan konfirmasi terhadap Anies dan dikatakan benar.

“Demokrat dipaksa untuk menerima keputusan itu (fait accomply),” tulis Riefky.

Peryataan tersebut juga menulis kronologi perjalanan Koalisi Perubahan dan menyebut Anies sudah sepakat dengan nama AHY untuk mendampinginya sebagai Cawapres. Dalam mandat Koalisi Perubahan, Anies diberi kekebasan untuk memilih cawapresnya sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan.

Tanggal 14 Juni 2023 capres Anies memutuskan memilih AHY sebagai calon cawapresnya.

Nama AHY juga sudah dikonsultasikan ke tiga ketua umum pedukung Koalisi Perubahan, yaitu Surya Paloh, Salim Segaf Al-Jufri dan Ahmad Syaikhu, serta AHY dan SBY. Menurut Anies, tidak ada penolakan.

Namun tiba-tiba terdengar kabar mengagetkan. Pada 29 Agustus 2023 malam, di Nasdem Tower Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh tiba-tiba menetapkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai cawapres Anies tanpa sepengetahuan Partai Demokrat dan PKS.

Menyikapi hal tersebut, DPP Partai Demokrat akan melaksanakan rapat Majelis Tinggi Partai untuk mengambil tindkakan lebih lajut. Majelis Tinggi Partai Demokrat adalah lembaga yang mempunyai mandat menentukan koalisi dan capres/cawapres partai.

Banyak kader Partai Demokrat menyampaikan kekecewaanya terhadap kejadian ini. Ketua Bappilu Partai Demokrat Andi Arief di akut Twitternya @Andiarief__ bahkan menyebut Anie berdarah dingin dan pengecut.

“Saya tidak menyangka @AniesBaswedan berdarah dingin tapi pengecut,” @Andiarief__

Sementara Wasekjen Partai Demokrat Jansen Sitindoan menulis bahwa hampir 1 tahun Partai Demokrat berusaha membuat Koalisi Perubahan bertahan.

“… jika kerjasama ini akhirnya berakhir kami ucapkan selamat berjuang mas Anies,” tulis Jansen dalam akun twitternya @jansen_jsp

Sebagai informasi, Koalisi Perubahan untuk Persatuan dibentuk oleh tiga partai politik yaitu Partai Nasdem, Partai Demokrat dan PKS yang akan mengusung Anies Baswedan pada pilpres 2024. Koalisi ini dibentuk tanggal 24 Maret 2023.

Tags


One thought on “Kisruh Koalisi Perubahan, Surya Paloh tunjuk Muhaimin jadi cawapresnya Anies

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

©Copyright 2025 by: inapoll.top - Referensi Berita Politik Indonesia