Daftar survei bacapres Prabowo, Ganjar, dan Anies

30/09/2023 13:56 -  Admin  

Hasil survei elektabilitas bacapres Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan terlihat tidak banyak perbedaan. Prabowo dan Ganjar bergantian memimpin.

Dari Prabowo, Ganjar, Anies, siapa yang mempunyai elektabilitas paling tinggi? Untuk mengetahui elektabilitas bacapres, perangkat yang paling sesuai adalah survei. Survei bis amemotret elektabilitas bacapres pada kurun waktu tertentu, untuk penduduk tertentu, atau wilayah tertentu.

Berikut daftar survei terhadap ketiga bacapres tersebut

1. Polmark

Survei PolMark Indonesia dilakukan pada 23 Januari-19 Maret 2023 di 77 daerah pemilihan dengan margin of error -+ 0,4 persen. Survei Polmark Indonesia dilakukan terhadap 15 nama tokoh dan menghasilkan Ganjar Pranowo memperoleh dukungan tertinggi, diikuti Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang duduk di posisi 2 dan 3.

1. Ganjar Pranowo: 22,8 persen
2. Prabowo Subianto: 17,4 persen
3. Anies Baswedan: 13,9 persen
4. Belum memutuskan 24,9 persen

2. Populi Center

Survei Populi Center dilakukan terhadap 1.200 responden di seluruh Indonesia pada 5-12 Juni 2023. “Pada pertanyaan terbuka, Ganjar Pranowo menjadi tokoh yang paling banyak dipilih oleh masyarakat sebagai Presiden, apabila pemilihan presiden dilakukan hari ini dengan 21,9 persen,” kata Peneliti Populi Center, Hartanto Rosojati, dalam rilis surveinya, Senin (26/6/23).

Di bawah Ganjar Pranowo, ada Menteri Pertahanan (Menhan) yang juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan angka 19,3 persen. Di posisi ketiga ada bakal calon presiden (bacapres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan angka 14,4 persen.

Hasil suvei Populi Center 5-2 Juni 2023
1. Ganjar Pranowo: 21,9 persen
2. Prabowo Subianto: 19,3 persen
3. Anies Baswedan: 14,4 persen

3. Indo Riset

Survei Indo Riset dilaksanakan pda 11-18 September 2023 dengan 1.200 sampel yang diwawancara secara tatap muka dengan menggunakan kuesioner terstruktur. Dalam proses kendali mutu dilakukan dengan mewajibkan enumerator melaporkan penggunaan sharelive locaiton, spotcheck lapangan sebesar 25% oleh koordinator provinsi, serta call-back oleh tim pusat sebesar 75%.

Hasil survei Indo Riset bulan Agustus 2023
Prabowo Subianto: 38,3 persen
Ganjar Pranowo: 34,4 persen
Anies Baswedan: 22 persen

Hasil survei Indo Riset bulan September 2023
Prabowo Subianto: 34,8 persen
Ganjar Pranowo: 34,4 persen
Anies Baswedan: 22 persen

4. Poltracking

Survei Poltracking pada survei Februari 2023 dengan simulasi tiga nama capres kuat, Ganjar Pranowo (34.6%), Prabowo Subianto (26.1%), dan Anies Baswedan (24.4%).

Survei Polttracking Maret 2023
1. Ganjar Pranowo 36.9 persen
2. Prabowo Subianto 27.2 persen
3. Anies Baswedan 21.3 persen

Survei Poltracking 9 -5 April 2023
1. Prabowo Subianto 33.0 persen
2. Ganjar Pranowo 31.1 persen
3. Anies Baswedan 22.4 persen

Sample: 1220 responden

Mngutip website Poltracking. Jumlah sampel dalam tiap survei ini adalah 1220 responden dengan margin of error +/- 2.9% pada tingkat kepercayaan 95%.

Klaster survei ini menjangkau 34 provinsi seluruh Indonesia secara proporsional berdasarkan data jumlah populasi pemilih terakhir,sedangkan stratifikasi survei ini adalah proporsi jenis kelamin pemilih.

Pengumpulan data dilakukan oleh pewawancara terlatih melalui wawancara tatap muka dengan kuesioner terhadap responden yang telah terpilih secara acak. Setiap pewawancara mewawancarai 10 responden untuk setiap satu desa/kelurahan terpilih.

5. INDO BAROMETER

Hasil survei Indo Barometer pada 12-24 Februari 2024 menunjukkan, elektabilitas Menteri Pertahanan Prabowo Subianto unggul dibandingkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan jika dihitung secara head to head.

“Ini surprise karena Pak Prabowo di tiga nama itu nomor dua, Ganjar nomor satu, tapi begitu head to head kok Pak Prabowo unggul?” kata Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari dalam konferensi pers di FX Sudirman, Jakarta, Selasa (21/3/23).

Hasil Survei Indo Barometer

Prabowo Subianto vs Ganjar Pranowo
1. Prabowo 38,5 persen
2. Ganjar 35,4 persen.

Prabowo Subianto vs Anies Baswedan
1. Prabowo 40,3 persen,
2. Anies 30,7 persen.

Ganjar Pranowo vs Anies Baswedan
Ganjar 40,2 persen
Anies 38,1 persen.

6. Indikator Politik Indonesia

Survei Indikator Politik Indonesia digelar 20-24 Juni 2023, hasilnya Prabowo Subianto berhasil mengungguli dua bakal capres potensial lainnya, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Survei ini digelar pada 20-24 Juni 2023 dengan jumlah 1.220 responden yang diwawancarai melalui tatap muka. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling dengan tingkat margin of error lebih kurang 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Hasil survei Indikator Politik Indonesia
1. Prabowo Subianto 31.6 persen
2. Ganjar Pranowo 31.4 persen
3. Anies Baswedan 17.6 persen

7. Litbang Kompas

Survei Litbang Kompas dilaksanakan secara tatap muka dari tanggal 27 Juli hingga 7 Agustus 2023. Survei ini melibatkan 1.364 responden yang berasal dari 38 provinsi, tersebar di 331 desa dan kelurahan di seluruh Indonesia, dengan margin of error sebesar 2,65 persen.

Selain itu, Litbang Kompas juga menggelar simulasi pemilihan bebas dengan beberapa variasi jumlah calon yaitu menggunakan 10 dan 5 nama calon.

Survei Litbang Kompas simulasi 10 nama calon
1. Ganjar Pranowo 29,6 persen,
2. Prabowo Subianto 27,1 persen,
3. Anies Baswedan 15,2 persen.

Survei Litbang Kompas simulasi 5 nama calon
1. Ganjar Pranowo 31,8 persen
2. Prabowo Subianto 27,8 persen
3. Anies Baswedan 15,6 persen.

8. SMRC

Survei SMCR dilaksanakan melalui metode tatap muka oleh pewawancara pada 31 Juli – 11 Agustus 2023.

Hasil survei SMRC
Ganjar Pranowo 35,9 persen
Prabowo Subianto 33,6 persen
Anies Baswedan 20,4 persen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

©Copyright 2024 by: inapoll.top - Referensi Berita Politik Indonesia